Berita Nasional
Juara 1 Piala Kapolri di Bandara Juanda Sidoarjo, Tim Voli Putra Polda Jatim Disambut Kapolda

Dok. Polda Jatim
SURABAYA – Berita Patroli
Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto didampingi Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing sambut tim bola voli putra dan putri Polda Jatim di terminal kedatangan Bandara Internasional Juanda, Minggu (13/10/2024) pagi.
Kedatangan tim bola voli putra dan putri dengan membawa piala disambut dengan bangga oleh Kapolda Jatim. Satu per satu pemain dan official tim dikalungi bunga.
Prestasi membanggakan ini, diraih oleh Tim bola voli putra Polda Jatim yang berhasil menyabet juara I. Sedangkan tim bola voli putri harus puas dengan menduduki runner up dalam turnamen Kapolri Cup 2024.
“Prestasi membanggakan ini dengan memboyong Piala Kapolri merupakan kado istimewa untuk Provinsi Jawa Timur yang merayakan hari jadi ke 79,” kata Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto.
Sementara itu, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing mengatakan, prestasi yang diraih tim voli Polda Jatim juga tak lepas dari bimbingan dan perhatian Kapolda Jatim selaku Ketua Umum Pengprov PBVSI Jatim.
Menurut Christian, hasil yang diraih bukti dari kerja keras serta dedikasi seluruh pemain, official, dan pihak terkait. Terlebih, dorongan dan dukungan penuh Kapolda Jatim selama persiapan turnamen.
“Apalagi support dari bapak Kapolda Jatim yang kita lihat sendiri selalu hadir di setiap tim kita bertanding, tentu membawa dampak semangat yang luar biasa buat tim voli Polda Jatim,” ujarnya.
Oleh karenanya, Christian berharap, dengan kemenangan yang diraih ini dapat memotivasi atlet-atlet muda di daerah, supaya terus berlatih dan mengembangkan potensinya di cabang olahraga bola voli.
Kemenangan tim voli putra ini berhasil diraih usai membungkam tim voli Polda Jabar dengan skor akhir 3-1. Sementara, pelatih tim voli putra, Iwan Dedi Setiawan mengaku bangga dan bersyukur atas kemenangan anak asuhnya di laga final.
“Saya bersyukur tim saya bisa menang. Tertinggal 20-24 di set keempat dan kita bisa mengejar sampai bisa menang itu luar biasa,” ucapnya.
“Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Kapolda Jatim atas support dan sambutannya yang luar biasa. Selain itu juga kepada tim yang sudah berjuang keras,” ungkap pelatih bola voli putri, Lardi.
Perlu diketahui, turnamen Kapolri Cup 2024 cabang olahraga bola voli ini berlangsung di Gor Terpadu A Yani Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (12/10/2024).
Dalam laga final voli putra mempertemukan tim voli Polda Jatim dengan tim voli Polda Jabar. Sedangkan, laga final tim voli putri mempertemukan tuan rumah tim voli Kalimantan Barat dengan tim voli Jawa Timur.
(Tim)
