Connect with us

Berita Patroli

Berita Nasional

Untuk tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat, Kapolres Pasuruan, Serahkan Bantuan Mobil Double Cabin dari Mabes Polri

Berita PATROLI PASURUAN – Dua unit mobil double cabin bantuan dari Mabes Polri, diterima langsung Polsek jajaran oleh Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan, dalam gelar apel pagi, di Mapolres Pasuruan.

Kapolres mengatakan, selain bantuan mobil double cabin, juga ada bantuan lainnya berupa sembako juga diberikan secara simbolis kepada perwakilan masyarakat.

“Bantuan dua unit mobil dinas itu hasil dari refocusing yang nantinya untuk bisa men-support kampung-kampung tangguh,”katanya

Menurutnya, dengan bantuan mobil itu, kegiatan kepolisian ke depan lebih baik lagi. Sementara itu, hingga pertengahan Juli ini, Kabupaten Pasuruan sudah memiliki sebanyak 84 kampung tanggung.

Ditargetkan, seluruh wilayah desa dan kelurahan di Kabupaten Pasuruan mempunyai total 254 kampung tangguh yang ada di wilayah hukum Polres Pasuruan.

“Dalam hal ini bapak Kapolda Jatim, menyampaikan, nantinya kampung tangguh ini akan menjadi pusat solusi seluruh permasalahan berbasis problem oriented,” tutup Kapolres Rofiq ( Tatak/ Andrijanto)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Berita Nasional

To Top