Connect with us

Berita Patroli

Uncategorized

Calon Bupati Tulungagung Maryoto Bhirowo Nobar Bersama Gen Z.

TULUNGAGUNG – Berita Patroli – Calon Bupati Tulungagung Maryoto Bhirowo disambut meriah saat datang di acara nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia vs Arab saudi di Warung WKS Serut, malam ini. Adapun pertandingan ini merupakan matchday keenam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pantauan wartawan di lokasi, para peserta nobar sudah berkumpul sejak pukul 18.00 WIB. Penonton yang mayoritas anak muda ini nampak antusias menunggu pertandingan dimulai.

Para penonton nampak membawa sejumlah atribut untuk mendukung Timnas Indonesia. Antusiasme makin terasa ketika nobar diisi dengan pembagian rokok gratis oleh Maryoto Bhirowo.

Sekitar pukul 19.10 WIB, Maryoto Bhirowo dengan menggunakan kaos putih corak biru di lokasi. Saat datang, dirinya langsung disambut meriah peserta nobar Timnas Indonesia.

Memasuki menit ke 20 pertandingan, Timnas Indonesia masih cenderung mendominasi pertandingan. Timnas Indonesia masih terlihat mendominasi memainkan ‘Si Kulit Bundar’.

Suasana menjadi meriah saat menit ke 21 gawang Arab saudi dibobol Timnas Indonesia melalui sepakan spektakuler Marselino Ferdinan.

Unggul satu gol, Timnas Indonesia nampak masih melancarkan sejumlah serangan. Bahkan di beberapa momen serangan Timnas Indonesia berhasil mengancam gawang Arab saudi.

Kenyataan pahit kembali menghampiri Timnas Arab Saudi . Pasalnya pada menit ke 65 babak kedua gawang Timnas Arab Saudi kebobolan, sehingga membuat skor sementara 2-0 untuk Indonesia.

Maryoto Bhirowo mengatakan kemenangan timnas Indonesia menjadi modal penting untuk menghadapi lawan berat berikutnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada temen-temen gen Z. Hari ini kita berkumpul dalam satu kata, satu rasa persatuan dan kesatuan untuk mendukung Timnas Indonesia di sepakbola,” kata Maryoto bhirowo usai babak pertama selesai.

Dalam kesempatan tersebut, dia pun berjanji bakal memberikan dukungan kepada dunia sepakbola di Tulungagung hingga nasional.

“Tidak hanya Tulungagung yang maju tapi sepakbola (nasional) juga tetap maju,” tutupnya.(roy).

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Uncategorized

To Top