Connect with us

Berita Patroli

Berita Nasional

Jelang Ramadan, Satpol PP Kota Kediri Intensif Pada Penyakit Masyarakat

Kediri,beritapatroli
Menjelang bulan suci Ramadan Pemkot Kediri melalui satuan penegak perda, Satpol PP akan mengintensifkan razia pada bulan suci bagi umat Islam yang hanya tinggal beberapa hari lagi. Fokusnya pada penyakit masyarakat (pekat). Selain itu, juga memantau dan evaluasi pembatasan kegiatan masyarakat.

“Untuk penegakan saat Ramadan ini sudah tercantum dalam Perwali Nomor 28/2012 tentang Penertiban Kegiatan pada Bulan Ramadan,” ujar Kepala Satpol PP Kota Kediri Eko Lukmono , Selasa (29/3).

Sejumlah lokasi jadi incaran aparat penegak perda ini. Terutama terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Termasuk tempat hiburan malam yang nekat beroperasi. Sebab, selama masih ada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) belum boleh buka.

“Sudah masuk catatan kami. Kenapa kami bilang bandel? Karena pada SK PPKM, seperti karaoke tidak boleh dibuka. Tapi terpantau masih saja buka. Nah, saat momen puasa ini kami akan tertibkan,” terangnya.

Tak hanya itu, Eko menyebut, ada rencana menyisir tempat pijat tradisional. Namun, rencana itu harus koordinasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kediri. “Kami kan hanya penegak perda (peraturan daerah). Jadi yang punya ranah itu dinkes. Kami akan bantu pelaksanaannya,” tuturnya.

Dinkes yang akan memastikan, apakah tempat pijat tradisional sudah sesuai standar operasional atau belum. Misalnya, terapis sudah memiliki sertifikat keahlian, fasilitas pijatnya sudah layak atau belum.

“Jadi kami ingin mem-back up bagian dari regulasi dinkes ini,” terang Eko.

Lebih lanjut pihaknya juga masih fokus dalam penanganan Covid-19. Utamanya terkait patroli PPKM gabungan bersama Polri dan TNI.(gs)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Berita Nasional

To Top