Connect with us

Berita Patroli

JATIM

Pemkab Magetan Lounching Toko Tani PakDhe, Produk dari Petani Lokal.

Pj, Bupati Magetan saat gunting pita

Magetan – Berita Patroli. Inovasi baru di Magetan. Namanya Toko Tani PakDhe, (Produk Asli Kelurahan dan Desa). Toko yang menyediakan berbagai bahan-bahan pokok hasil dari pertanian masyarakat petani lokal Magetan. Toko Tani PakDhe ini dibuka dan diresmikan pada hari Sabtu, 30 maret 2024. Toko tersebut bertempat di eks Gedung Bank Jatim sebelah utara Alun-alun Magetan.

Toko Tani PakDhe ini digagas bersama lintas OPD Kabupaten Magetan, bertujuan untuk mengendalikan inflasi serta salah satu untuk menjaga stabilitas harga bahan pangan hasil dari petani lokal di Magetan. Tak hanya itu, dengan adanya toko Tani PakDhe tersebut, diharapkan mampu menyediakan bahan pangan dengan harga terjangkau untuk masyarakat Nagetan sendiri, karena harga barang yang dijual sama dengan harga dari kebun atau ladang petani.

Dalam wawancara awak media, winarto menyampaikan, “Dengan adanya momen inflasi saat ini maka Hadirlah Toko Tani PakDhe di bumi Mageti ini, Hal ini untuk menampung produk-produk asli hasil dari pertanian lokal Magetan, dan tentunya dengan standar harga dari petani. Jadi kita wadahi/tampung di sini akan tetapi dengan kapasitas tempat yang ada dan mengesuaika,”Jelas Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Magetan, Winarto.

Lanjut Winarto, dengan adanya toko PakDhe ini supaya mampu menciptakan kolaborasi antar petani dengan masyarakat secara mudah. Petani yang produksi, masyarakat yang membeli. hal itu untuk kesejahteraan semua masyarakat di Kabupaten Magetan.

“Ide ini yang paling jitu adalah dari pimpinan kita juga yaitu pak PJ Bupati. Karena yang memutuskan adalah beliau. Maka dari itu, kami sebagai staf-stafnya yang bergerak untuk merealisasikan toko ini,” imbuhnya.

Dalam sambutanya, Pj Bupati Magetan Hergunadi mengatakan, dengan hadirnya Toko Tani PakDhe tersebut, mampu mempermudah akses masyarakat terhadap produk dari desa dan kelurahan yang ada di Magetan. Tentunya dengan harga yang murah dan lebih terjangkau.

“Semoga kedepanya para petani lokal Magetan semakin semangat untuk menanam buah dan palawija supaya memunculkan produk-produk baru di sini. Disamping itu mereka tidak kesulitan dalam memasarkan produk yang sudah dipanenya,” kata Pj Bupati Magetan, Hergunadi.

Supaya warga Magetan mengetaui, untuk jam operasional Toko Tani PakDhe dibuka setiap hari, mulai dari jam 10:00 wib, hingga jam 22:00 wib malam hari.*
Adv-Publikasi Diskominfo-mgt. @pria/jgt-88.

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in JATIM

To Top