JATIM
Upacara 17 Agustus Di Lapangan Tlasih87 Mojokerto Berlangsung Khidmat
Mojokerto . Berita Patroli – Setiap tahun, Bangsa Indonesia merayakan Hari Kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus dengan megah melalui berbagai upacara dan perayaan. Tidak hanya sekadar merayakan, tetapi momen ini mengandung makna mendalam yang mengingatkan kita akan perjuangan bangsa dalam merebut kemerdekaan dari penjajahan.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya hari ini kamis (08/23) di lapangan yayasan Tlasih 87 Mojokerto kadipaten Reh Wongsonegaren kasunanan Surakarta dikibarkan bendera Merah Putih yang dipimpin langsung oleh KPHad Wiro Wongso Negoro sekaligus sebagai inspektur upacara untuk menghormati perjuangan para pahlawan.
Peserta upacara sangat khidmat dengan mengenakan busana adat dari berbagai daerah sebagai symbol persatuan dan perwujudan bhineka tunggal ika yang di wakili oleh beberapa elemen bangsa, Pejabat TNI Polri yang mana diwakili Polsek Puri dan organisisi kebudayaan serta kepemudaan setempat seperti , FPK kab. Mojokerto, Pejuang Siliwangi 1922 DPD Jatim, Resimen Yudha Putra Jatim, Komunitas Budaya Jatim, Perisai Diri Kab. Mojokerto, PSHT Mojokerto dan Komunitas Gowes Mojokerto.
Peristiwa bersejarah tersebut menandai awal perjalanan panjang bangsa kita dalam mencapai kemerdekaan yang sesungguhnya, selain itu perayaan kali ini bukan hanya soal nostalgia masa lalu terlebih sebagai seremonial saja. Momen hari ini harusnya momen instrospeksi dan evaluasi bagi diri kita semua ditengah gemerlpanya kemeriahan perayaan. Tutur Mbah Wiro sekaligus sebagai penutup pidato upacara. (Manar)
