BREAKING NEWS
Terjadinya Kebakaran Gudang Pabrik Rokok Kepanjen Malang

Gudang pabrik rokok terbakar di Malang (Foto: Dok. Istimewa)
Malang – Berita Patroli – Kebakaran melanda gudang pabrik rokok di Jalan Citrosumo 77, Desa Tegalsari, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Sumber api diduga berasal dari korsleting kompresor yang berada dekat ruang tembakau.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Lima unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Malang diterjunkan untuk memadamkan api.
Upaya pemadaman sebelumnya sudah dilakukan warga, sebelum mobil PMK datang ke lokasi. Namun api dengan cepat membakar tembakau di dalam ruangan.
Kurniati, salah satu buruh pabrik rokok mengatakan dirinya mengetahui terjadinya kebakaran selepas pulang kerja. Asap tebal membumbung tinggi di udara, menarik Kurniati untuk kembali melihat kondisi tempat kerjanya itu.
“Sekitar pukul 5 sore, saat saya pulang kerja, kok ramai. Ternyata ada kebakaran,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (5/9/2023).
Menurut Kurniati, sejumlah rekan kerjanya sempat berusaha memadamkan api menggunakan APAR. Namun, upaya itu gagal untuk memadamkan bara api.
“Teman-teman ada yang menyemprotkan APAR tapi api semakin membesar. Terus panggil PMK,” tuturnya.
Kurniati sempat mencari informasi, apakah ada karyawan atau buruh pabrik yang menjadi korban dalam kebakaran itu. Untungnya, kebakaran yang terjadi tak sampai mengakibatkan jatuhnya korban. “Kalau korban, tidak ada katanya,” pungkasnya.
Hingga pukul 18.15 WIB, petugas PMK masih berjibaku untuk melakukan pemadaman. Karena masih terlihat adanya api di dalam gudang yang terbakar.
(Red)
