Connect with us

Berita Patroli

Berita Nasional

Warga Sumenep Dibekuk Satreskoba

Sumenep – Berita Patroli

Teguh Susilo (40), warga Desa Kolor, Kecamatan Kota Sumenep, dibekuk Satreskoba Polres setempat karena kedapatan membawa narkotika jenis sabu.

“Tersangka ditangkap di Jl. Trunojoyo saat akan bertransaksi sabu,” kata Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, Kamis (14/04/2022).

Penangkapan tersebut berkat informasi masyarakat, bahwa akan ada transaksi narkotika jenis sabu di daerah Kecamatan Kota Sumenep. Anggota Satresnarkoba Polres Sumenep pun melakukan penyelidikan. Setelah mendapat informasi pasti bahwa akan ada transaksi sabu di Jl. Trunojoyo gang I, petugas melakukan pemantauan daerah tersebut.

Tak berselang lama ada satu orang dengan gelagat mencurigakan. Petugas pun langsung melakukan penangkapan terhadap orang tersebut yang bernama Teguh Susilo.

“Saat dilakukan penggeledahan, ditemukan barang bukti pada tangan kanan terlapor berupa satu bungkus rokok merk Gudang Garam Surya 12 yang didalamnya berisi 1 poket sabu yang dibungkus sobekan tisu warna putih,” ungkap Widiarti.

Dari tangan tersangka, berhasil disita sabu 0,51 gram, HP Redmi, dan sepeda motor Vario. Saat ini tersangka berikut barang buktinya diamankan di kantor Satresnarkoba Polres Sumenep guna penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.

“Tersangka dijerat pasal 114 ayat (1) subsider pasal 112 ayat (1) UU RI nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” terang Widiarti. (Tomy)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Berita Nasional

To Top